Friday, August 17, 2012

Solusi Cara Mudah Mengatasi Rambut Berminyak

Solusi Cara Mudah Mengatasi Rambut Berminyak
aSolusi Cara Mudah Mengatasi Rambut Berminyak - rambut berminyak memang menjadi slah satu hal yang kurang di sukai oleh orang-orang selain karena rambut tampak kotor, rambut juga tampak lepek.
Dr Heidi Waldorf, dermatolog di Mt. Sinai School of Medicine di New York mengatakan, jika kelenjar memproduksi sebum--minyak alami-- berlebihan, maka minyak dapat menyebar dan membuat rambut menjadi berminyak. Kelebihan minyak di kulit kepala juga bisa disebabkan karena dalam masa menstruasi.
Meskipun kulit kepala yang berminyak tidak bisa disembuhkan secara penuh, namun Anda dapat mencoba beberapa tips ini untuk mengontrol minyak berlebih. Ini dia tipsnya seperti dilansir eHow dan Life and Beauty Weekly.

Solusi Cara Mudah Mengatasi Rambut Berminyak



1. Shampo Khusus Rambut Berminyak
Gunakan shampo berformula ringan yang khusus untuk rambut berminyak. Selain itu Anda juga bisa memilih shampo yang berlabel 'clarifying'. Clarifying shampo adalah shampo untuk rambut yang diwarnai. Fungsinya adalah untuk mempertegas warna serta menghilangkan zat-zat kimia berbahaya yang tertinggal saat pengecatan rambut. Tak hanya mampu menghilangkan zat kimia yang berbahaya, clarifying shampo juga bisa membuat rambut Anda bebas minyak.

2. Shampo Dua Kali
Agar minyak yang berlebih terangkat sempurna, bilas rambut dua kali dan jangan segera membilas shampo. Berikan pijatan ringan ke dalam kulit kepala dan tunggu sekitar 30 detik sebelum membilasnya. Cara ini memberikan busa lebih banyak dan dapat mengangkat minyak yang berlebih. Kemudian bilas, lalu oleskan kembali shampo dan ulangi tahapan tadi. Membilas rambut dua kali dapat membuat kulit kepala dan rambut benar-benar bersih.

3. Keramas Setiap Hari, Tapi Tidak Kena Kulit Kepala
Jika kondisi minyak sudah terlalu parah, Anda bisa mencuci rambut setiap hari. Tapi fokuskan pencucian pada helaian rambut bukan kulit kepala, karena jika terfokus pada kulit kepala, dapat membuat kulit kepala menjadi kering. Ketika kulit kepala kering maka akan terasa gatal, sehingga Anda menjadi sering menggaruknya. Saat rambut terus tergesek menyebabkan minyak rambut terangsang keluar.

4. Gunakan Kondisioner Hanya Pada Ujung Rambut
Hindari membalurkan kondisioner pada seluruh rambut. Hal itu bisa membuat kulit kepala semakin berminyak. Gunakan di ujung-ujung rambut saja.

5. Solusi Rambut Berminyak Saat Keadaan Darurat
Saat tidak sempat keramas namun rambut sangat lepek, Anda bisa menatanya untuk mengkamuflase rambut yang kelebihan minyak. Caranya dengan mengepang atau mencepol rambut. Beruntung, model rambut kepang sedang menjadi tren. Positifnya, Anda bisa terlihat stylish padahal rambut sedang bermasalah.

Cara lain adalah dengan mengganti belahan rambut. Jika biasanya Anda membelah rambut di sisi kanan, ganti posisi belahan ke sebelah kiri. Dengan cara simpel ini, Anda dapat memperlihatkan sisi rambut yang lebih bersih dan bervolume.

Tidak hanya itu, Anda pun bisa mencuci rambut dengan shampo hanya di bagian poni saja. Sehingga minyak rambut dapat terkamuflase ketika bagian depan rambut tampak bersih.
(wolipop.com)

Nah, itulah sedikit Tips/Solusi/Cara Mudah Mengatasi Rambut Berminyak.
Mudah-mudahan bermanfaat bagi anda semua yang sedang membutuhkan informasi ini.
Terimakasih telah berkunjung. Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya. :)

No comments:

Post a Comment