Wednesday, August 10, 2011

Manfaat Atau Kegunaan Air dan Sifat-Sifat Air

Setiap mahluk hidup pasti membutuhkan air sebagai salah satu sumber kehidupannya. Minum, mandi, memasak, mencuci, dan masih banyak hal lainnya, yang kesemuanya membutuhkan air. Air bisa di dapat dari sungai, danau, air hujan, air laut, air tanah, dan masih banyak lagi sumber untuk memperoleh air yang lainnya.

Selain seperti yang telah disebutkan diatas, air juga memiliki manfaat atau kegunaan, diantaranya:
  • Air dapat melarutkan zat tertentu, seperti: gula dan garam.

  • Untuk keperluan irigasi.

  • Sebagai sumber daya alam (misal: untuk pembangkit listrik / PLTA).

  • Untuk keperluan/konsumsi mahluk hidup demi kelangsungan hidup mereka, misal: untuk makan dan minum.

  • Sebagai sarana transportasi


Selain itu, air juga memiliki sifat-sifat sebagai berikut:
  • Mengalir dari tempat yang tinggi ketempat yang rendah.

  • Permukaan selalu datar dan bentuk selalu menyesuaikan dengan ruang/tempatnya.

  • Memberikan tekanan ke segala arah.

  • Dapat berubah wujud jika di panaskan/di dinginkan.

  • Air meresap melalui celah-celah.


Demikian  Manfaat Atau Kegunaan Air dan Sifat-Sifat Air, semoga bermanfaat :)

No comments:

Post a Comment