Berikut ini contoh peribahasa dengan menggunakan kata abu di dalamnya beserta dengan artinya:
- Sudah menjadi abu arang.
Artinya: Hancur binasa.
- Mengabui mata orang.
Artinya: Orang yang suka memperdaya, menipu orang lain.
- Menang jadi arang, kalah jadi abu.
Artinya: Sama-sama merugi setelah berselisih atau bertengkar/ pertentangan.
- Terpasang di abu hangat.
Artinya: Putus asa karena sering mengalami kegagalan.
- Terpegang di abu dingin.
Artinya: Penderitaan yang di sebabkan oleh tingkah lakunya sendiri.
- Berdiang di abu dingin.
Artinya: Memita pertimbangan atau pertolongan pada orang yang bersifat jelek/buruk.
- Bagai abu di atas tanggul.
Artinya: Kekhawatiran terhadap jabatannya.
No comments:
Post a Comment