Tuesday, February 28, 2012

Penyimpanan 'Underwear' Yang Unik di Jepang

Bulan Febuari adalah waktunya musim dingin di negeri Sakura. Dan tahun ini hujan salju turun begitu lebat di hampir seluruh kota di Jepang, terutama di Tokyo. Tapi ada kabar gembira bagi mereka yang tinggal tak jauh dari Akihabara. Di sana ada satu toko yang menjual... celana dalam hangat.

Yup. Mereka memasukkan semua celana dalam itu ke dalam mesin penghangat makanan. Tersedia dalam tiga warna yang bisa dipilih sesuai selera: merah muda, hijau, dan biru. Setiap potong celana dalam dijual dengan harga ¥800 (sekitar Rp. 80.000).

Dan yang menarik, mereka menjualnya seperti layaknya mereka menjual bakpao. Stafnya mengambil celana dalam yang digulung dengan penjepit lalu memasukkannya ke dalam kertas pembungkus.



[http://kutalkutil.blogspot.com]

No comments:

Post a Comment